1. Doa Saat Menikah atau Membeli Kendaraan
0
/ 1
Instruksi
Apabila seorang laki-laki menikah, hendaknya ia memegang ubun-ubun istrinya lalu membaca doa ini. Doa yang sama juga dibaca ketika membeli kendaraan atau hewan tunggangan (sambil memegang bagian depannya).
Arab
اللَّهُمَّ إِنِِّي أَسْأَلُكَ خَيْرَهَا، وَخَيْرَ مَا جَبَلْتَهَا عَلَيْهِ، وَأَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا، وَشَرِّ مَا جَبَلْتَهَا عَلَيْهِ
Latin
Allahumma innii as-aluka khairahaa wa khaira maa jabaltahaa 'alaih, wa a'uudzu bika min syarrihaa wa syarri maa jabaltahaa 'alaih.
Terjemah
Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu kebaikannya dan kebaikan watak yang Engkau ciptakan padanya. Dan aku berlindung kepada-Mu dari keburukannya dan keburukan watak yang Engkau ciptakan padanya.
Sumber
HR. Abu Dawud 2/248 dan Ibnu Majah 1/617. Lihat Shahih Ibnu Majah 1/324.