Doa Sebelum Makan

Bacaan doa sebelum makan dan doa jika lupa membacanya di awal, sesuai sunnah.

Kontrol Baca
Tampilkan Bagian

1. Bacaan Sebelum Makan

0 / 1
Instruksi
Jika seseorang hendak makan, ucapkanlah "Bismillah". Jika lupa di awal, maka ucapkanlah doa di bawah ini ketika teringat.
Doa Jika Lupa di Awal
بِسْمِ اللَّهِ فِي أَوَّلِهِ وَآخِرِهِ
Latin
Bismillaahi fii awwalihi wa aakhirih.
Terjemah
Dengan nama Allah di awal dan di akhirnya.
Sumber
HR. Abu Dawud 3/347 dan At-Tirmidzi 4/288. Lihat Shahih At-Tirmidzi 2/167.

2. Doa Keberkahan Makanan

0 / 1
Doa untuk Makanan
اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيهِ وَأَطْعِمْنَا خَيْرًا مِنْهُ
Latin
Allahumma baarik lanaa fiihi, wa ath'imnaa khairan minhu.
Terjemah
Ya Allah, berkahilah kami pada makanan ini, dan berilah kami makanan yang lebih baik darinya.

Doa untuk Minuman (Susu)
اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيهِ وَزِدْنَا مِنْهُ
Latin
Allahumma baarik lanaa fiihi wa zidnaa minhu.
Terjemah
Ya Allah, berkahilah kami pada minuman ini, dan tambahkanlah untuk kami darinya.
Sumber
HR. At-Tirmidzi 5/506. Lihat Shahih At-Tirmidzi 3/158.

Bagikan Halaman Ini

WhatsApp Telegram

Dukung Pengembangan

Bantu kami menambah materi dan fitur agar pembaca semakin nyaman. Dukungan Anda sangat berarti.